Connect with us

Pariwisata

Pengunjung Mulai Berusaha Merangsek ke Pantai Selatan, Hari Ini Ribuan Wisatawan Dihalau

Diterbitkan

pada

BDG

Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Wacana new normal yang tengah dihembuskan membuat banyak kalangan masyarakat yang mulai beraktifitas seperti biasa. Termasuk dalam hal ini kebutuhan untuk berwisata. Pada hari Minggu (14/06/2020) tadi, tercatat ribuan wisatawan berusaha masuk ke Pantai Selatan. Namun niat para wisatawan untuk berlibur di obyek wisata terpopuler di Gunungkidul ini akhirnya kandas. Sejumlah petugas gabungan dari Dinas Pariwisata, jajaran SAR, TNI, Polri dan dibantu oleh warga setempat bergotong royong untuk menghalau wisatawan yang berusaha masuk.

Sekretaris Dinas Pariwisata Harry Sukmono menjelaskan, hingga Minggu sore ini, pihaknya mencatat sedikitnya lebih dari delapan ratus kendaraan baik roda dua maupun empat yang hendak berkunjung ke pantai selatan wilayah timur. Tak hanya itu, pihaknya juga mencatat adanya puluhan kendaraan lainnya yang terpantau hendak berkunjung ke pantai sisi barat.

Berita Lainnya  Bantu Korban Bencana Kekeringan, Sejumlah Komunitas Terus Gelontor Air Bersih

Ia menambahkan, sebagian besar kendaraan yang berusaha masuk berplat luar daerah.

“Dari pagi sampai siang laporan dari Pos Baron dan JJLS sdh menghimbau kepada pengunjung untuk putar balik masing-masing pos kurang lebih 50 mobil dan 100. Jumlah ini terus bertambah hingga sore hari hingga mencapai hampir seribuan,” jelas Harry, Minggu sore.

Harry meminta wisatawan agar bersabar. Saat ini pihaknya tengah melakukan persiapan menyambut dibukanya destinasi wisata di Gunungkidul.

“Tentunya dengan menyiapkan SOP protokol kesehatan, kami tidak menginginkan terjadi penyebaran virus di obyek wisata sehingga justru menjadi klaster baru,” imbuh Harry.

Untuk menghalau wisatawan, pihaknya juga dibantu oleh berbagai pihak untuk menghalau para wisatawan yang hendak masuk. Para petugas sendiri disiagakan sejak pagi hari tadi. Pihaknya pun memperketat penjagaan di pintu-pintu masuk pantai. Selain di pos retibrusi penjagaan juga diperketat di pintu masuk obyek wisata.

Berita Lainnya  Bakti BPD DIY Untuk Gunungkidul, Sumbangkan Dana Puluhan Juta dan Ribuan Peralatan

Selain di kawasan pantai selatan, pihak Dinas Pariwisata juga sempat menghalau puluhan wisatawan yang hendak berwisata ke kawasan Gunung Api Purba Nglanggeran.

“Tapi semua kami halau,” jelasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis3 minggu yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis4 minggu yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata2 bulan yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Berita Terpopuler