Sosial
Lansia Kurang Mampu Terima Bantuan, Polsek Playen Bagikan Puluhan Paket Sembako




Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Bantuan bagi lanjut usia (lansia) kurang mampu mengalir di wilayah Kecamatan Playen. Kali ini Desa Playen dan Desa Ngunut yang menjadi sasaran kegiatan sosial oleh keluarga besar Polsek Playen, Jumat (09/02/2018).
Kapolsek Playen, AKP Yusuf Tianotak mengatakan, aksi sosial yang digelar hari ini merupakan bentuk kepedulian anggota Polsek Playen kepada masyarakat yang kurang mampu. Pada kesempatan ini, pihaknya membagian 35 paket sembako kepada warga kurang mampu, fakir miskin dan para lansia yang ada di 8 Desa se-Kecamatan Playen.
"Giat ini bisa berjalan lantaran tingginya tingkat kesadaran anggota Polsek Playen kepada warga kurang mampu. Mereka rela menyisihkan sedikit dari penghasilannya untuk disumbangkan kepada warga," kata Kapolsek, Jumat siang.
Lokasi pertama yang dikunjungi yakni rumah Ponikem, warga Padukuhan Bogor 2 RT 24/RW 06, Desa Playen. Pihaknya memberi santunan berupa sembako yang dibungkus plastik warna merah. Kapolsek berharap agar apa yang bisa diberikan saat ini dapat berguna bagi keluarga Ponikem.
"Mungkin nilainya tidak seberapa tapi semoga dapat berguna," imbuh dia.




Di wilayah lain, anggota Polsek Playen juga menyerahkan bantuan kepada 2 lansia tuna netra yang berada di Desa Ngunut, Kecamatan Playen. Mereka adalah Semi (90) dan Asmo Suparto (90), lansia yang sakit-sakitan selama bertahun-tahun lamanya.
"Sambang kepada warga yang sakit menahun ini untuk memberikan semangat kepada mereka agar jangan sampai frustasi dan memilih jalan yang tidak tepat," lanjut Kapolsek.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Sosial4 hari yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Info Ringan5 hari yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Sosial2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Pemerintahan7 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Pecat 2 ASN Yang Terlibat Skandal Asusila
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Atasi Permasalahan Sampah, Pemkab Gunungkidul Jalin Kerjasama Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif
-
bisnis1 minggu yang lalu
Penumpang KAI Bandara Yogya Naik 11 Persen pada Januari 2025
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan