Sosial
Rawat Keberagaman, Pemuda Kalurahan Beji Kibarkan Ribuan Bendera






Ngawen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Suasana berbeda terlihat di kawasan Desa Wisata Beji, tepatnya di Padukuhan Tungkluk, Kalurahan Beji, Kapanewon Ngawen, Rabu (28/10/2020). Sedikitnya ada seribu bendera merah putih dikibarkan di obyek wisata Watu Gendong. Hal ini dilakukan pengelola untuk merawat keberagaman yang ada saat ini.
Ketua Pengelola Desa Wisata Beji, Rahmat Purwohartono mengatakan ada 1.000 bendera merah putih yang sengaja dipasang dalam peringatan sumpah pemuda ini. Selain itu, pemasangan bendera juga sebagai simbol inovasi pemuda membangun wilayah ditengah perbedaan latar belakang sosial dan agama.
“Kita harus ingat bahwa penting untuk menjaga persatuan dan kesatuan ditengah perbedaan yang ada,” kata Rahmat disela kegiatan Rabu.
Ia menjelaskan bahwa bendera yang dipasang adalah hasil meminjam dari masyatakat di sekitar. Oleh pemuda setempat, bendera itu dipasang dalam tiang bambu ditancapkan di sekitar kawasan wisata watu gendong yang belum lama dibuka untuk umum.
Selain pengibaran bendera, kegiatan ini diisi dengan pameran potensi lokal. Adapun potensi lokal yang dimaksud Rahmat berupa berbagai jenis makanan tradisional hingga produk-produk kerajinan tangan buatan warga.







Atraksi seni berupa tari-tarian, Flas mop, lalu pembacaan ikrar sumpah pemuda terlihat dalam acara tersebut. Ia mengatakan bahwa acara ini dikemas untuk mengenalkan wisata Watu Gendong yang belum lama dibuka.
“Kami berharap wisata Watu Gendong ini tetap eksis ke depan demi membantu perekonomian warga sekitar,” kata Rahmat.
Salah seorang warga Wirasmi mengatakan dirinya bangga terlibat dalam pengibaran 1.000 bendera. Sejak beberapa hari kemarin, dirinya ikut latihan tari dan flash mop untuk acara ini.
“Senang bisa terlibat dalam kegiatan ini,” kata dia.
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum3 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib