Budaya
ARTJOG 2023 Digelar, Selamat Lebaran Seniman Indonesia
Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–ARTJOG 2023 kembali digelar di Jogja National Museum, Yogyakarta, mulai tanggal 30 Juni hingga 27 Agustus 2023. Pembukaan ARTJOG tahun ini dihadiri tamu undangan dari jajaran pemerintah pusat dan daerah, sektor swasta, seniman, rekan dan kolega, pecinta seni, serta awak media yang disambut hangat oleh Heri Pemad selaku Direktur ARTJOG.
“ARTJOG 2023 mengusung tema “Motif: Lamaran”, pameran ini melibatkan 73 seniman yang terdiri dari 51 seniman dewasa serta 22 seniman anak. Selain itu, ARTJOG 2023 juga menghadirkan program dan platform pendukung lainnya bagi publik seperti performa•ARTJOG, Young Artist Award, ARTJOG Kids, Exhibition Tour, Meet The Artist, Artcare, dan Jogja Art Weeks,”ucap Heri.
Gubernur DIY dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY, Dian Lakshmi Pratiwi, S. S., M.A. memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan ARTJOG yang terus memberi inspirasi dan membangun perkembangan seni di tanah air, khususnya kemajuan kebudayaan Yogyakarta untuk Indonesia; sekaligus dapat mengambil peran aktif dalam memajukan ekonomi kreatif. Gubernur berharap ARTJOG dapat terus eksis memberi semangat dan dampak karena kreativitas dan ide adalah aset dan modal yang penting.
Selanjutnya, Hilmar Farid, Ph.D. selaku Direktur Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI menyampaikan orasi budaya yang sekaligus menjadi penanda resmi dibukanya gelaran ARTJOG 2023. Hilmar Farid menegaskan agar multiplying effect dari ARTJOG yang telah diungkapkan oleh Heri Pemad dapat diapresiasi secara proporsional terlebih oleh pemerintah, tidak hanya secara ekonomi tetapi juga dampaknya terhadap sosiokultural masyarakat.
“Bagaimana keterkaitan dunia seni dengan pendidikan kritis yang harus dimulai sejak usia dini. Pada akhirnya Hilmar mengajak semua komponen masyarakat pecinta seni yang hadir memulai gotong royong kebudayaan untuk Indonesia, tutur Hilmar.
Pada gelaran ke-16 ini, ARTJOG kembali memberikan penghargaan kepada seniman muda melalui Young Artist Award (YAA) dengan dukungan Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Provinsi DIY. YAA 2023 dianugerahkan kepada tiga seniman, yaitu Audya Amalia dengan karyanya Things Left Unsaid on the Edge of Her Fingers, Condro Priyoaji dengan karyanya Gelap di atas Gelap, dan Yosep Arizal dengan karyanya El Monstruo. Pengumuman serta penyerahan hadiah dilakukan oleh Agung Kurniawan dan Sudjud Dartanto sebagai perwakilan Tim Juri YAA, bersama Dian Lakshmi Pratiwi, S. S., M.A., dan Tim Kurator ARTJOG. Selamat berlebaran seniman Indonesia!
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Video Syur Sang Ketua Beredar, Tim 01 Tegaskan Tetap Solid Menangkan Endah-Joko
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Skandal Video Syur Pimpinan DPRD Makin Meluas, Puluhan Orang Geruduk Kantor Dewan
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Lanjutkan Proyek Penataan Wajah Kota Wonosari
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
15 Hari Pasca Pengetatan Miras di Gunungkidul, Petugas Sita Ribuan Botol Minuman Siap Edar
-
Politik7 hari yang lalu
Mengejutkan, Heri Nugroho Mundur Dari Ketua DPD Golkar Gunungkidul
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Dua ASN Yang Dipecat Bupati Atas Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Ini Desain Indah Alun-alun Wonosari, Pembangunan Dilanjutkan Tahun Depan
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keputusan Kontroversial Plt Bupati Aktifkan ASN Yang Dipecat Karena Perselingkuhan, Ini Respon Sunaryanta
-
Sosial3 minggu yang lalu
Berkenalan Dengan Mahmud Ardi Widanta, Pengusaha Nikel Yang Nyalon Wakil Bupati Gunungkidul
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Gunungkidul City Run and Walk 2024, Suguhkan Track dan Suasana Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Terlibat Perkelahian di JJLS, 7 Remaja dari Bantul Diamankan Petugas
-
Politik2 minggu yang lalu
Paslon Hero-Pena Gelar Kampanye Terbuka, Libatkan Anak Muda dalam Program