Connect with us

Peristiwa

Cari Pakan Ternak, Warga Putat Diamuk Kawanan Tawon Gung

Diterbitkan

pada

BDG

Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Malang yang dialami oleh Pariyah (50) warga Padukuhan Bobung, Kalurahan Putat, Kapanewon Patuk. Bagaimana tidak, niatnya untuk mencari pakan ternak justru berujung ia disengat kawanan tawon gung. Saat ini, perempuan paruh baya tersebut harus menjalani perawatan medis di rumah sakit.

Pwristiwa ini terjadi pada Rabu (27/09/2023) lalu. Sekitar pukul 08.00 WIB, ia hendak mencari rumput di ladang Salak untuk pakan ternak-ternaknya. Belum lama ia meruput, tiba-tiba seekor tawon gung hinggap dan menyengat lehernya. Beberapa saat kemudian, kawanan tawon gung lansung mengerang tubuh perempuan tersebut.

Lantaran kesakitan diamuk ratusan tawon, ia kemudian berteriak meminta pertolongan. Teriakannya tersebut menjadi perhatian warga yang berada tak jauh di sekitar lokasi. Warga kemudian berusaha memberi pertolongan dengan alat seadanya.

Berita Lainnya  Beraksi di Siang Bolong, Maling Nekat Tertangkap Saat Curi Uang di Pasar Argosari

Salah satu warga yang ada membuat obor dari pelepah daun kelapa yang sudah mengering dan langsung mendekati tubuh Pariyah untuk mengusir kawanan tawon tersebut. Beberapa waktu kemudian, tawon gung ini berhasil dihilangkan dari tubuh perempuan tersebut.

“Bu Pariyah kemudian dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan, karena seluruh tubuhnya disengat tawon gung,” ucap Dukuh Bobung, Ari Iswanto.

Lantaran sengatan ribuan tawon tersebut, tubuh Patiyah lebam kehitaman. Ia juga merasakan panas, usai mendapatkan penanganan medis rasa sakit yang dirasakan mulai berkurang. Informasi yang diterima, kondisinya pun sudah mulai membaik.

“Sudah membaik kondisinya. Bisa diajak komunikasi dan sudah bercerita kalau dia (Pariyah)tidak mengetahui letak sarang tawon itu di mana dan mengapa bisa menyerangnya padahal awalnya hanya ada satu yang hinggap dan mengenyat lehernya setelah ditepuk dia malah diserang kawanan tawon,” sambungnya.

Berita Lainnya  Jelang Jumat Agung, Polisi Perketat Keamanan di Gereja

“Kalau untuk sarang tawonnya masih ada di lokasi. Belum dilakukan penanganan untuk dihilangkan,” tutup dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis2 minggu yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata3 minggu yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata1 bulan yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Berita Terpopuler