Pemerintahan
Pemerintah Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok di Gunungkidul Aman Menjelang Lebaran






Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Pemerintah Kabupaten Gunungkidul bersama dengan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TIPD) DIY melakukan pemantauan bahan pokok dan ketersediaannya di Pasar Playen, Kamis (21/03/2024). Pemantauan ini juga dimaksudkan untuk mengetahui secara pasti bagaimana harga bahan pokok dan ketersediaanya menjelang hari raya Idul Fitri 1225 H.
Tim pemantauan yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Gunungkidul bersama dengan Biro Administrasi Perekonomian dan Sumber Daya Alam Pemda DIY ini melakukan penyisiran di lokasi pasar. Adapun hasil dari pemantauan, harga beras premium yang semula seharga Rp 18.000 per kilogramnya sedikit turun menjadi Rp 17.000 per kg, kemudian komoditas sayur mayur seperti cabai malah cenderung turun. Harga daging ayam stabil di harga Rp, 36.000 per kg, harga daging sapi Rp, 140.000 per kg.
“Harga beras yang sempat melambung sekarang ini berangsur turun, beras jenis premium turun termasuk dengan beras medium dari Rp 16.500 jadi sekitar Rp15.000 per kg,” kata Wakil Bupati Gunungkidul, Heri Susanto.
Lebih lanjut ia mengatakan, berkaitan dengan stok bahan pokok di pasaran dan gudang cukup aman. Menurutnya ketersediaan yang ada dapat mencukupi kebutuhan masyarakat saat ini hingga lebaran mendatang. Pemantauan harga dan stok sendiri akan terus dilakukan oleh pemerintah melalui Dinas Perdagangan Gunungkidul.
“Stok kebutuhan bahan pokok di Gunungkidul sampai saat ini cukup aman,” jelas dia.
Sementara itu, Kepala Biro Administrasi Perekonomian dan Sumber Daya Alam Yuna Pancawati mengatakan, pihaknya juga telah mempersiapkan untuk mengantisipasi lonjakan harga dibahan pokok seperti beras dan minyak,





“Tim TPID bersinergi dengan Pemerintah daerah juga telah mempersiapkan seperti pasar murah yang menyasar di beberapa wilayah, termasuk di Gunungkidul ini juga ada yang diselenggarakan oleh Dinas Perdagangan sendiri. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengantisipasi lonjakan harga dan kebutuhan masyarakat dapat terus terpenuhi,” ucap Yuna.
Ia juga menghimbau kepada masyarakat untuk bijak dalam berbelanja agar seluruh kebutuhan dapat terpenuhi dengan baik dan stok pasar dapat tercukupi sampai hari raya.
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Hukum2 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Uncategorized7 hari yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib