Sosial
Tambahan 3 Orang PDP Yang Meninggal Dunia Berasal Dari 3 Kecamatan




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kasus pasien dalam pantauan (PDP) di Gunungkidul yang meninggal dunia terus bertambah. Hingga awal April 2020 ini, sudah ada 6 orang berstatus PDP yang meninggal dunia. Adapun keenam kasus tersebut masih terjadi di 3 kecamatan yakni Karangmojo, Wonosari dan Ponjong.
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty mengatakan, hari ini pihaknya menerima tambahan data adanya 3 orang PDP yang meninggal dunia. Dengan tambahan ini menjadikan total jumlah PDP warga Gunungkidul yang meninggal dunia menjadi 6 orang. Menurut Dewi, tiga orang PDP yang terakhir dilaporkan meninggal adalah masing-masing satu dari Kecamatan Karangmojo, Ponjong dan Wonosari.
“Total hingga saat ini, ada masing-masing dua kasus (PDP) meninggal dunia di Kecamatan Karangmojo, Ponjong dan Wonosari,” ujar Dewi, Kamis (09/04/2020).
Dipaparkan Dewi, keenam PDP tersebut merupakan lansia dengan usia di atas 50 tahun. Namun demikian, untuk alasan privasi keluarga, pihaknya enggan menjelaskan lebih lanjut perihal usia maupun hal mendetail lainnya dari PDP yang meninggal dunia tersebut.
Untuk warga berstatus PDP yang meninggal dunia dimakamkan menggunakan tatacara layaknya pasien positif corona. Selain dibungkus plastik dengan kantong jenazah dan peti khusus, jenazah juga harus dimakamkan maksimal 4 jam dari waktu kematian.




“Jika memang positif covid-19, dimakamkan kurang dari 4 jam itu agar virusnya tidak menyebar,” kata dia.
Sementara itu, Wakil Bupati Gunungkidul, Immawan Wahyudi mengatakan bahwa masyarakat di wilayah korban PDP meninggal dunia tidak boleh melakukan penolakan ketika dilakukan pemakaman. Menurut Immawan, tak ada alasan untuk penolakan mengingat prosesi pemakaman sudah dilakukan oleh tim yang dibekali kemampuan standar pemakaman pasien positif covid-19. Selain itu wilayah di mana ada PDP atau positif meninggal dunia pasti dilakukan penyemprotan disinfektan.
“Jenazah dimakamkan dengan protokol dan standar yang ditentukan, kami menjamin tidak akan menimbulkan kontaminasi di lingkungan masyarakat,” papar Immawan.
Untuk diketahui kasus PDP meninggal dunia hingga Kamis (08/04/2020) kemarin berjumlah 3 orang. Satu diantaranya diketahui negatif covid19 setelah hasil lab keluar. Kemudian kasus bertambah pada hari ini menjadi 6 kasus. Sampai dengan saat ini, tercatat ada 36 PDP dengan 4 orang dirawat. Pemerintah juga mengambil spesm sebanyak 20 dengan 9 hasil negatif, 2 positif dan 9 lainnya masih dalam proses. Sedangkan jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) saat ini berjumlah 893 orang.
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
BKPPD Gunungkidul Kembali Dalami Dugaan Perselingkuhan ASN
-
Sosial1 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Dikukuhan Sebagai Ketua Pengurus Daerah Keluarga Organisasi Tarung Derajat
-
Sosial1 minggu yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
Terkendala Aturan, Proses PAW 3 Lurah di Gunungkidul Belum Bisa Dilakukan
-
Info Ringan1 minggu yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Pecat 2 ASN Yang Terlibat Skandal Asusila
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Sosial2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Aliansi Jaga Demokrasi Bersama BEM DIY Demo Tuntut Adili Jokowi
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah