Sosial
Bantu Pemerintah Atasi Covid, Pengusaha Resto Yang Tengah Naik Daun Ini Sukarela Tutup Usahanya
Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Apa yang dilakukan oleh Danang Ardianta, pemilik Kalahari Resto, salah satu restoran di Kapanewon Wonosari bisa dibilang cukup mengejutkan. Di saat rumah makannya sedang naik daun, pengusaha muda ini justru memutuskan untuk menutup sementara restorannya. Pilihan ini ia ambil sebagai bentuk dukungannya terhadap antisipasi penyebaran virus di Gunungkidul.
Penambahan kasus terkonfirmasi covid19 di Gunungkidul memang terus mengalami peningkatan yang signifikan. Ratusan orang setiap harinya terkonfirmasi virus ini dan harus melakukan isolasi mandiri ataupun perawatan medis. Berbagai kebijakan mulai diterapkan oleh pemerintah dalam upaya mengerem laju penyebaran corona di Gunungkidul.
Kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, Danang Ardianta mengatakan, dengan semakin meningkatnya penyebaran covid di Gunungkidul harus menjadi perhatian bersama baik pemerintah, pelaku usaha dari segala sektor maupun masyarakat. Maka dari itu, ia kemudian dengan sukarela memilih untuk sementara menutup usahanya.
“Ini sebagai salah satu bentuk sumbang sih kecil saya dalam membantu pemerintah. Di sisi lain, kami juga berusaha melindungi keluarga, pegawai dan lingkungan sekitar,” ucap Danang Ardianta, Rabu (30/06/2021).
Ia menerangkan bahwa penutupan ini merupakan inisiatifnya sendiri. Resto dengan konsep unik dan tengah menjadi jujukan para anak muda serta semua kalangan ini ia putuskan tutup sampai batas waktu yang belum ditentukan. Resto nantinya akan buka kembali manakala perkembangan kasus covid di Gunungkidul telah kondusif.
“Kami minta maaf kepada pelanggan yang sudah reservasi tempat terpaksa kita batalkan dan dimohon pengertiannya. Untuk sementara, kami hanya melayani pembelian makan minum dengan reservasi online ke nomor 081325257474,” imbuh dia.
Ia berpesan kepada masyarakat Gunungkidul untuk membantu pemerintah dalam upaya menghentikan penyebaran covid untuk menjalankan hidup dengan prokes yang ketat serta mematuhi aturan pemerintah yang berlaku. Hal ini perlu dilakukan sebagai langkah untuk menjaga diri sendiri, orang yang kita sayangi maupun masyarakat pada umumnya.
“Sebagian dari pegawai Kalahari yang muda akan saya tugaskan bergabung menjadi relawan covid Gunungkidul,” jelas Danang.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Habiskan Anggaran 41 Miliar, Puluhan Titik Ruas Jalan Gunungkidul Diperbaiki
-
Olahraga2 minggu yang lalu
PON XXI Aceh, PDBI Gunungkidul Sabet Juara Umum 2
-
Politik4 minggu yang lalu
Sunaryanta -Ardi Sisir Basis Muhammadiyah
-
Olahraga2 minggu yang lalu
Kejurkab Gunungkidul, Ganeksa Bhumikarta Rebut Gelar Juara Putra
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Tertabrak Fortuner, Pemotor di Gunungkidul Terseret 20 Meter Hingga Tewas
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Kapasitas Mulai Penuh, Pemkab Gunungkidul Wacanakan Perluasan TPAS Wukirsari
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Ratusan Kilometer Jalan Rusak, Pemerintah Usulkan Perubahan Status di Sejumlah Titik
-
Hukum3 minggu yang lalu
Ngaku Bisa Gandakan Uang, Dukun di Gunungkidul Diringkus Polisi
-
Politik4 minggu yang lalu
Benyamin Sudarmaji Deklarasikan Dukungan Untuk Sunaryanta-Ardi
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Rem Blong, Bus Pariwisata Tabrak Lapak Pedagang di JJLS
-
Sosial3 minggu yang lalu
Ardi di Depan Umat Katholik: Hanya di Era Sunaryanta Insiden SARA Tak Pernah Terjadi
-
Hukum1 minggu yang lalu
Sempat Disekap di Rumah Kosong, Siswi 11 Tahun Dicabuli Pemuda Bejat