Connect with us

Pemerintahan

Dinas Kesehatan Gunungkidul Mulai Data Lansia Calon Penerima Vaksin Sinovac

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Vaksin Sinovac dipastikan dapat diberikan kepada lansia. Sebelumnya, vaksin bagi kelompok lansia tidak diperbolehkan, namun kemudian BPOM telah mengeluarkan izin mengenai pemberian vaksin kepada lansia. Saat ini, di Gunungkidul terdapat 155.729 orang lansia.

Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty mengatakan kelompok lansia sendiri masih dalam proses pendataan. Hingga kini pihaknya belum bisa menyebut berapa jumlah calon penerima vaksin lansia. Adapun pendataan sendiri bisa dilakukan secara mandiri dengan laman yogyakarta.kemenkes.go.id pada formulir google form.

“Kami masih melakukan pendataan untuk lansia calon penerima vaksin,” ujar Dewi, Senin (22/02/2021).

Dewi menambahkan, seperti rencana yang sudah disusun, pada vaksin tahap kedua nanti akan diberikan kepada petugas pelayanan publik. Rencana mereka akan mendapatkan vaksin pada akhir Februari dan awal Maret mendatang.

Berita Lainnya  Menunggu Penerapan Sistem Nyamuk Wolbachia di Gunungkidul, Cegah Tularkan DBD ke Manusia

“Tapi sifatnya masih menyesuaikan dengan kedatangan vaksin dan juga selesainya pendataan,” imbuh Dewi.

Dewi mengatakan, adapun petugas medis sendiri saat ini masih dalam proses pemberian vaksin tahap kedua. Harapannya pada 24 Februari ini pemberian vaksin kepada petugas medis tahap kedua rampung.

“Setelah itu dimulai untuk petugas pelayanan publik, kelompok masyarakat rentan dan juga kelompok penggerak ekonomi,” jelas Dewi.

Adapun jumlah nakes yang mendapatkan dosis ini yakni 3.004 orang. Dinas Kesehatan sendiri menargetkan tahun 2021 ini terdapat 70% masyarakat di Gunungkidul mendapat vaksin sinovac.

“Harapannya imunitas kelompok segera bisa dibentuk, roda kehidupan mulai berangsur normal,” tandasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 hari yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis2 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis2 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata2 bulan yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata3 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Berita Terpopuler