fbpx
Connect with us

Peristiwa

Innalillahi, Mantan Bupati Gunungkidul Ir. H. Soebekti Soenarto Tutup Usia

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kabar duka menyelimuti langit Bumi Handayani, Senin (14/10/2019) dini hari tadi. Mantan Bupati Gunungkidul, Ir. H. Soebekti Soenarto tutup usia di usianya yang ke-88 pukul 00.08 WIB. Diperoleh informasi, bupati ke 22 tersebut meninggal dunia lantaran sakit.

Rencananya, jenazah mantan Bupati Gunungkidul di tahun 1989 hingga 1994 akan disemayamkan terlebih dahulu di rumah duka di Jalan Basuki Rahmat Nomor 11 (11/XIV), Kerten Solo. Untuk upacara pemakaman sendiri diagendakan siang nanti pukul 11.00 WIB.

Berpulangnya Ir. H. Soebekti Soenarto ke rahmatullah membuat kedukaan tersendiri bagi jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Gunungkidul. Selain dikenal sebagai sosok tegas, almarhum juga banyak memberi ilmu berharga bagi para petinggi.

Berita Lainnya  Berlakukan Terobosan Baru, Satlantas Polres Gunungkidul Telah Terbitkan 2.500 Smart SIM

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul, Bahron Rasyid menyatakan saat ini jajaran Pemerintah Kabupaten Gunungkidul kehilangan sosok yang berarti dalam perjalanan kemajuan Gunungkidul.

“Beliau selalu mengajarkan kami untuk detail, dan tugas dalam pekerjaan. Tentu saja kami jajaran Pemkab Gunungkidul sangat kehilangan,” ujar Bahron.

Di mata Bahron, Ir. Soebekti memiliki keistimewaan dalam melakukan tugasnya sebagai Bupati Gunungkidul. Salah satunya adalah ketelitian dalam mengerjakan tanggungjawabnya.

Segala doa dipanjatkan, agar kepergian Ir. Soebekti mendapatkakan tempat terindah di sisi-Nya. Saat ini Pemkab Gunungkidul sedang melakukan koordinasi internal untuk melakukan takziah.

“Mudah-mudahan beliau Khusnul Khotimah, kami sedang berkoordinasi untuk melayat,” pungkas Bahron.

 

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata3 minggu yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata3 minggu yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Pariwisata2 bulan yang lalu

Miliki Daya Tarik Tersendiri, Wota-wati Bersolek Jadi Kawasan Green Tourism

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Girisubo,(pidjar.com)– Padukuhan Wota-wati yang berada di Kalurahan Pucung, Kapanewon Girisubo merupakan daerah yang memiliki keunikan tersendiri dibandingkan dengan padukuhan lain...

Pariwisata4 bulan yang lalu

Daop 6 Yogyakarta Bersama Korlantas Polri Gelar Sosialisasi Keselamatan, Pelanggaran Lalu Lintas Ditindak

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) — Daop 6 Yogyakarta bersama Korlantas POLRI melakukan sosialisasi keselamatan dan penindakan pelanggaran lalu lintas di area...

Berita Terpopuler