Olahraga
Kandaskan Perlawanan SMK N 2 Wonosari, SMA N 1 Tanjungsari Tahbiskan Diri Jadi Juara Lipeg
Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–SMA N 1 Tanjungsari menyematkan diri sebagai juara Liga Pelajar Gunungkidul (Lipeg) #5. Tampil meyakinkan, SMA N 1 Tanjungsari mengandaskan perlawanan SMK N 2 Wonosari dengan skor cukup telak 4-1 pada babak final yang digelar di stadion Gelora Handayani, Senin (18/03/2019) sore kemarin. Antusiasme penonton serta supporter nampak memuncak dengan kedatangan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi pada laga pamungkas tersebut.
Jalannya pertandingan sejak kick off babak pertama, SMA N 1 Tanjungsari langsung menerapkan strategi menyerang. Lima menit awal, mereka berhasil menguasai lini tengah dan membuat pertandingan terlihat berat sebelah.
Pada menit ke 20 babak pertama, pemain SMA N 1 Tanjungsari, Totti Hernan berhasil menyarangkan gol pertama ke gawang SMK N 2 Wonosari. Gol pada babak pertama kembali terjadi ketika Jaya Dwi Anggara mencetak gol pada menit 30 sekaligus menutup skor pada babak pertama tersebut.
Pada babak ke dua, SMK N 2 Wonosari tampil lebih menyerang, sejumlah peluang mereka ciptakan. Namun kuatnya lini pertahanan lawan membuat serangan yang merka bangun kandas di luar kotak 16.
Bahkan, karena asik menyerang, SMA N 1 Tanjungsari justru mengambil peluang melalui serangan balik. Bahkan karena tertekan, pemain dari SMK N 2 Wonosari membuat pelanggaran di kotak pinalti.
Wasit kemudian menunjuk titik putih. Ridho Bagus yang ditunjuk sebagai algojo berhasil menambah pundi-pundi gol.
SMK N 2 Wonosari lantas mencoba bangkit dengan melakukan serangan. Mereka akhirnya berhasil mencetak satu gol melalui Muhammad Iqbal pada menit ke 51 dari titik putih.
Saat injury time, SMA N 1 Tanjungsari masih terus menyerang. Serangan pun membuahkan hasil kala, Jauhar Nurdin menambah satu gol dan mengakhiri babak kedua sekaligus gol penutup kemenangan SMA N 1 Tanjungsari.
Sementara itu pada perebutan juara 3, SMA N 2 Playen menjadi sosok tangguh bagi SMK N 1 Girisubo. Mereka menang telak dengan skor 4-1.
Pada kesempatan tersebut, Menpora, Imam Nahrawi berharap Lipeg dapat terus di gelar setiap tahunnya. Sehingga, potensi yang dimiliki oleh generasi muda ini dapat terus diasah.
“Jangan hanya berhenti di sini, saya melihat secara keseluruhan sangat profesional. Saya berharap suatu saat nanti ada pemain nasional yang muncul dari liga seperti ini,” kata Imam.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Lipeg #5, Heri Santosa mengaku cukup puas dengan gelaran dengan keseluruhan puluhan pertandingan selama digelarnya lipeg #5 ini. Pihaknya akan terus berbenah dan berharap tahun-tahun mendatang lipeg akan terus digulirkan.
“Kami atas nama panita hanya bisa mengucapkan banyak terimakasih dari seluruh elemen yang mendukung terlaksananya Lipeg kali ini,” kata dia.
-
Sosial5 hari yang lalu
Momen Sunaryanta Menyamar Untuk Nonton Karnaval HUT Gunungkidul
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Habiskan Anggaran 41 Miliar, Puluhan Titik Ruas Jalan Gunungkidul Diperbaiki
-
Olahraga3 minggu yang lalu
PON XXI Aceh, PDBI Gunungkidul Sabet Juara Umum 2
-
Sosial5 hari yang lalu
Hari Jadi ke 194, Gunungkidul Night Carnival Jadi Momen Tingkatkan Ekonomi dan Eksistensi Kesenian
-
Olahraga3 minggu yang lalu
Kejurkab Gunungkidul, Ganeksa Bhumikarta Rebut Gelar Juara Putra
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Tertabrak Fortuner, Pemotor di Gunungkidul Terseret 20 Meter Hingga Tewas
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Ratusan Kilometer Jalan Rusak, Pemerintah Usulkan Perubahan Status di Sejumlah Titik
-
Hukum4 minggu yang lalu
Ngaku Bisa Gandakan Uang, Dukun di Gunungkidul Diringkus Polisi
-
Hukum2 minggu yang lalu
Sempat Disekap di Rumah Kosong, Siswi 11 Tahun Dicabuli Pemuda Bejat
-
Sosial4 minggu yang lalu
Ardi di Depan Umat Katholik: Hanya di Era Sunaryanta Insiden SARA Tak Pernah Terjadi
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran dari Pusat Untuk Pengembangan Pangan Akuatik di Gunungkidul
-
Politik6 hari yang lalu
Rekomendasi DPP PDIP Turun, Pimpinan Definitif DPRD Gunungkidul Segera Dibentuk