Peristiwa
Laka Karambol di Karangmojo, 3 Orang Korban Alami Luka Serius






Karangmojo, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Tabrakan karambol terjadi di Jalan Karangmojo-Ponjong, tepatnya di ruas Padukuhan Ngagel, Kalurahan Karangmojo, Kapanewon Karangmojo, pada Kamis (04/11/2021) siang tadi. Sebanyak 3 kendaraan terlibat dalam insiden yang terjadi sekitar pukul 11.15 WIB itu. Sebanyak 3 orang korban yang terlibat kecelakaan harus dilarikan ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan medis lantaran mengalami luka yang cukup serius.
Kapolsek Karangmojo, Kompol Agus Sunarno, saat dikonfirmasi membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Ia menyampaikan jika kecelakaan itu melibatkan sebuah mobil Toyota Avanza nopol AB 1650 WD yang dikemudikan oleh AP (16) warga Kalurahan Genjahan, Kapanewon Ponjong; sebuah sepeda motor Honda Beat nopol AB 5522 YY yang dikendarai oleh EL (21) warga Kalurahan Karangmojo, Kapanewon Karangmojo; dan sebuah sepeda motor Honda Vario nopol AB 5173 SM yang dikendarai oleh TS (43) dan pembonceng RV (3) warga Kalurahan Ponjong, Kapanewon Ponjong.
Lebih lanjut, Kompol Agus Sunarno menyampaikan jika kecelakaan bermula saat pengemudi mobil Toyota Avanza melaju dari arah barat menuju ke arah timur. Di lokasi kejadian, tiba-tiba mobil melaju terlalu ke kanan. Naas kemudian, dari arah berlawanan tengah melaju pengendara motor Honda Beat. Jarak yang terlalu dekat kemudian membuat kedua kendaraan tersebut terlibat tabrakan.
“Baik pengemudi maupun pengendara motor sebenarnya sempat berusaha saling menghindar, namun lantaran memang jarak yang terlalu dekat, tabrakan tak terhindarkan,” papar Kapolsek, Kamis petang.
Tak berhenti sampai di situ saja, insiden lain kemudian terjadi. Pengendara motor Vario yang tepat berada di belakang mobil juga tak luput dari kecelakaan. Bagian depan sepeda motor menabrak bagian belakang mobil. Sementara menurut Basuki, pasca tabrakan sendiri pengemudi mobil tak kuasa mengendalikan laju kendaraannya. Mobil Avanza naas tersebut keluar jalur dan lalu baru berhenti setelah menabrak sebatang pohon yang berada di kiri jalan.







“Jadi pengendara motor Vario yang saat kejadian tengah tepat di belakang mobil itu tidak bisa menghindari kecelakaan tersebut karena jaraknya saling berdekatan,” sambung Basuki.
Dari pemeriksaan medis yang dilakukan, ketiga pengendara mengalami luka di tubuhnya akibat terlibat kecelakaan tersebut. Kompol Agus menambahkan, menurut laporan yang ia terima, pengemudi mobil mengalami luka di bagian lidah dan sudah mendapatkan perawatan di RS Panti Rahayu. Saat ini pengemudi mobil tersebut sudah diperkenankan untuk pulang ke rumahnya. Selain itu, pengendara motor Honda Beat, El mengalami luka di kepalanya akibat benturan yang terjadi dan saat ini dirinya diketahui belum sadarkan diri dan masih dalam perawatan di RS Panti Rahayu.
“Sementara untuk pengendara Honda Vario mengalami luka memar di bagian kaki kanan, Sedangkan untuk pemboncengnya mengalami luka bengkak di mata bagian kanan. Keduanya masih menjalani perawatan di RS Panti Rahayu.” ucapnya.
“Kasus kecelakaan itu sekarang sudah ditangani oleh Unit Laka Polres Gunungkidul,” tutupnya.
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum2 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib