Connect with us

Info Ringan

Enam Manfaat Masker Spirulina

Diterbitkan

pada

BDG

Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Masker spirulina memiliki banyak manfaat terkait dengan kesehatan kulit wajah. Hal ini dikarenakan spirulina mengandung zat yang memang dibutuhkan oleh kulit agar tetap sehat dan terlihat menawan. Apa saja manfaat masker spirulina untuk wajah?

Mengatasi Pigmentasi Kulit

Pigmentasi kulit menjadi salah satu jenis masalah kulit yang kerap dikeluhkan banyak orang, mungkin termasuk Anda salah satunya. Dari sekian macam cara mengatasi masalah pigmentasi kulit secara alami, menggunakan masker spirulina sepertinya layak Anda coba. Manfaat masker spirulina untuk mengatasi pigmentasi kulit yang ditandai oleh sejumlah gejala seperti munculnya bintik hitam (dark spot) ini dihasilkan oleh kandungan klorofil di dalamnya. Akan tetapi, klaim manfaat masker spirulina untuk wajah ini belum bisa dikatakan kuat oleh karena masih terbatasnya bukti ilmiah yang mendukung.

Berita Lainnya  Enam Makanan Penyubur Kandungan

Mengatasi Jerawat

Mungkin masih banyak orang yang memiliki pertanyaan, bisakah masker spirulina untuk mengatasi jerawat? Jawabannya adalah iya. Hal ini disebabkan oleh kandungan beberapa senyawa pada spirulina yang bersifat antibakteri. Jerawat adalah masalah medis pada permukaan kulit yang disebabkan adanya infeksi akibat bakteri. Zat antibakteri pada spirulina mampu menyingkirkan bakteri-bakteri penyebab jerawat. Jika ingin mendapatkan hasil optimal maka campurlah madu dan spirulina untuk membuat masker yang ampuh atasi jerawat.

Mengatasi Peradangan pada Kulit Wajah

Manfaat masker spirulina untuk wajah yang juga tak kalah penting adalah untuk mengatasi kondisi kulit yang mengalami peradangan, misalnya pada kasus dermatitis kontak. Hal ini dikarenakan spirulina mengandung senyawa antioksidan bernama phycocyanin. Menurut penelitian, phycocyanin pada masker spirulina juga bersifat antiinflamasi sehingga dapat mencegah sekaligus mengatasi peradangan yang terjadi pada tubuh, termasuk kulit wajah.

Berita Lainnya  Resep Sayur Tempe Lombok Ijo

Mengatasi Reaksi Alergi

Sebuah studi yang dipublikasikan pada tahun 2013 menyebutkan bahwa spirulina dapat mengatasi reaksi alergi, termasuk reaksi alergi yang terjadi di kulit wajah dan kulit pada bagian tubuh lainnya yakni gatal-gatal. Selain mengonsumsi obat antihistamin dari dokter, Anda bisa coba untuk mengoleskan masker spirulina pada kulit wajah maupun area tubuh lainnya yang mengalami reaksi alergi tersebut.

Membantu Pertumbuhan Rambut

Tak hanya untuk wajah, manfaat spirulina juga bisa untuk membantu pertumbuhan rambut. Gunakan spirulina secara rutin (misalnya 1 atau 2 kali seminggu) saat keramas. Dengan begitu, rambut Anda diprediksi akan tumbuh panjang lebih cepat.

Mengatasi Rambut Rontok

Masih berkaitan dengan rambut, manfaat spirulina lainnya adalah untuk mengatasi kerontokan pada rambut. Kandungan protein pada spirulina diklaim menjadi penghasil manfaat spirulina yang satu ini. Anda yang sedang mengalami kerontokan rambut, cobalah untuk mengoleskan ekstrak spirulina pada rambut secara rutin 2-3 kali seminggu sampai rambut tidak lagi rontok.

Berita Lainnya  Lima Manfaat Biji Semangka yang Jarang Diketahui

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 hari yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis2 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis2 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata2 bulan yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata3 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Berita Terpopuler