Connect with us

Pemerintahan

Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pendidikan Kabupaten Gunungkidul mengalokasikan anggaran sebesar Rp 1.597.120.000 untuk perbaikan bangunan sekolah yang rusak. Setidaknya ada 18 sekolah yang akan mendapatkan bantuan perbaikan gedung atau bangunan dari pemerintah.

Sekretaris Dinas Pendidikan Gunungkidul, Agus Subaryanto mengatakan, tahun ini ada 18 sekolah yang mendapatkan alokasi bantuan yang bersumber dari APBD Gunungkidul Tahun 2025. Adapun rinciannya 6 SMP yaitu SMP Persiapan Semanu, SMPN 1 Gedangsari, SMPN 1 Karangmojo, SMPN 3 Ngawen, SMPN 3 Panggang, dan SMPN 3 Rongkop.

Kemudian 12 SD mulai dari SDN Watusigar 1 Ngawen, SDN Cabe Rongkop, SDN Kenteng Rongkop, SDN Banaran III Playen, SDN Nanas Purwosari, SDN Karanganyar Gedangsari, SDN Ngampon Ngawen, SDN Karangasem Ponjong, SDN Temuireng II Panggang, SDN 1 Semin, SDN Ngampon, dan SDN Sumbergiri Ponjong.

Berita Lainnya  Razia Protokol Kesehatan di Wilayah Pantai, Ratusan Pengunjung Tak Patuh Aturan

Agus menjelaskan, pada realisasinya kedepan, masing-masing sekolah mendapatkan kucuran anggaran yang besarannya berbeda. Sebab disesuaikan dengan kebutuhan dalam perbaikan.

“Kerusakannya bermacam-macam. Ada yang rusak di bagian atap, dinding dan lantai. Jadi penanganannya pun berbeda-beda,” ucap Agus Subaryanto.

Alokasi anggaran yang diberikan yaitu untuk SD secara keseluruhan sebesar Rp 1.277.375.000, sedangkan SMP sebesar Rp319.751.000. Lebih lanjut ia mengungkapkan sekarang ini masih dalam tahap penyiapan perencanaan. Diperkirakan untuk pengerjaan fisik dimulai pada April 2025 mendatang.

Berdasarkan inventarisasi yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan, tercatat ada sekitar 120 an sekolah di Gunungkidul yang mengalami kerusakan ringan, sedang, dan berat sehingga membutuhkan perbaikan. Akan tetapi karena keterbatasan kemampuan anggaran pemerintah maka belum semuanya bisa dilakukan perbaikan.

Berita Lainnya  Jalur Wisata Diperkirakan Macet Selama Libur Nataru, Wakil Bupati Minta Wisatawan Sabar

“Kami ambil skala prioritas yang memang mendesak untuk segera dilakukan perbaikan. Kalau semuanya dibarengkan perbaikannya membutuhkan anggaran yang besar, kita semua tahu bagaimana kemampuan APBD mengcover berbagai program,” pungkas dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Berita Terpopuler