Peristiwa
Hilang Sudah Tiga Hari, Keberadaan Tinem Guyangan Masih Gelap
Tanjungsari, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pencarian atas hilangnya Tinem (61) warga Padukuhan Guyangan, Kalurahan Kemiri, Kapanewon Tanjungsari, dilaporkan masih nihil. Upaya pencarian pun terus dilakukan bersama dengan petugas SAR, Tagana, Polsek Tanjungsari, masyarakat, serta pihak-pihak lainnya. Sebelumnya, diinformasikan Tinem tidak diketahui keberadaannya sejak Rabu (22/12/2021) lalu sekitar pukul 11.00 WIB yang terakhir kali terlihat di Jalan Baron Km 12 Padukuhan Kemiri dengan menggunakan pakaian warna abu-abu.
Kapolsek Tanjungsari, Iptu Wawan Anggoro Cahyo, membenarkan jika ada salah satu warga di wilayah hukumnya yang dilaporkan hilang sejak Rabu (22/12/2021) lalu. Ia menyampaikan jika proses pencarian yang dilakukan instansi-instansi terkait masih berlanjut untuk mengetahui keberadaan Tinem. Adapun pencarian hari pertama yang dilakukan pada Kamis (23/12/2021) pada pukul 07.00 hingga 11.30 WIB kemarin petugas gabungan bersama masyarakat menyisir arah pantai serta ke arah Padukuhan Ngasem-Pulebener, Gunungdawa. Pada pencarian di area tersebut Tinem belum juga ditemukan.
Kemudian dilanjutkan pencarian ke area Kamal Wunung – Jeep hingga pukul 12.30 WIB hasilnya masih nihil. Pencarian terus dilakukan melebar ke area Puli bener, Giring dan Alas Tlagan, Watugupit, Wungu namun hasilnya masih nihil. Hingga pada sore hari petugas masih melakukan penyisiran, Tinem belum diketahui keberadaannya.
“Sementara relawan tagana, masyarakat, serta Polsek masih melakukan pencarian,” ucapnya, Jumat (24/12/2021).
Adanya warga yang hilang tersebut, ia menyampaikan jika laporan resmi ke Polsek Tanjungsari baru akan dilakukan. Namun demikian, upaya pencarian keberadaan Tinem masih akan terus dilanjutkan bersama pihak-pihak lainnya. Posko pencarian pun didirikan di Balai Padukuhan Guyangan, Kalurahan Kemiri.
“Baru mau dilaporkan resmi,” sambungnya.
Koordinator Pos Unit Siaga Basarnas Gunungkidul, Sulis Haryanto, mengungkapkan jika proses pencarian masih terus dilakukan. Dari hasil koordinasi dengan Polsek Tanjungsari, ia menyampaikan jika belum ada perkembangan lebih lanjut terkait hilangnya seorang warga tersebut.
“Tadi sudah koordinasi di Polsek Tanjungsari masih nihil,” tutupnya.
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Video Syur Sang Ketua Beredar, Tim 01 Tegaskan Tetap Solid Menangkan Endah-Joko
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Skandal Video Syur Pimpinan DPRD Makin Meluas, Puluhan Orang Geruduk Kantor Dewan
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Lanjutkan Proyek Penataan Wajah Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
15 Hari Pasca Pengetatan Miras di Gunungkidul, Petugas Sita Ribuan Botol Minuman Siap Edar
-
Politik1 minggu yang lalu
Mengejutkan, Heri Nugroho Mundur Dari Ketua DPD Golkar Gunungkidul
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Dua ASN Yang Dipecat Bupati Atas Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Ini Desain Indah Alun-alun Wonosari, Pembangunan Dilanjutkan Tahun Depan
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keputusan Kontroversial Plt Bupati Aktifkan ASN Yang Dipecat Karena Perselingkuhan, Ini Respon Sunaryanta
-
Sosial3 minggu yang lalu
Berkenalan Dengan Mahmud Ardi Widanta, Pengusaha Nikel Yang Nyalon Wakil Bupati Gunungkidul
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Gunungkidul City Run and Walk 2024, Suguhkan Track dan Suasana Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Terlibat Perkelahian di JJLS, 7 Remaja dari Bantul Diamankan Petugas
-
Politik2 minggu yang lalu
Paslon Hero-Pena Gelar Kampanye Terbuka, Libatkan Anak Muda dalam Program