Pemerintahan
Ini Jadwal Penerimaan BLT APBD Gunungkidul di Sejumlah Kalurahan






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pemerintah Kabupaten Gunungkidul telah mulai menyalurkan bantuan berupa uang tunai kepada belasan ribu warga mulai Senin (22/06/2020) kemarin. Dari pihak eksekutif dan legislatif menghimbau kepada penerima bantuan agar memanfaatkan bantuan itu untuk pemenuhan kebutuhan pokok dan bukan untuk membeli barang yang tidak penting.
Dipaparkan Kepala Bidang Kesejahteraan Sosial, Dinas Sosial Gunungkidul, Hadi Hendro Prayogi, Pemerintah Kabupaten Gunungkidul telah menyalurkan bantuan kepada belasan ribu KK. Rencananya, penyaluran bantuan ditargetkan akan bisa rampung Kamis (25/06/2020) mendatang. Skema penyaluran bantuan sendiri tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Jadwal sudah ada. Kita lakukan sesuai dengan juknis (petunjuk teknis) yang ada,” ucap Hendro, Selasa (23/06/2020) siang.
Masing-masing titik penyalur bantuan melakukan pembagian jam penyaluran. Dengan penjadwalan semacam ini, diharapkan nantinya tidak sampai menimbulkan kerumunan. Adapun jadwal penyaluran bantuan sendiri, pada hari Rabu (24/06/2020) esok, sejumlah Kalurahan akan menyalurkan bantuan. Diantaranya adalah di Kalurahan Karangasem, Paliyan yang akan disalurkan melalui Kantor Kapanewon Paliyan.
Kemudian Kalurahan Banaran, dan Ngunut disalurkan di Kalurahan Banaran. Kalurahan Bleberan, Dengok, Banyusoca di Kantor Kalurahan Bleberan. Sementara Umbulrejo, Tambakromo, Sumbergiri, Sawahan, dan Genjahan akan disalurkan bertempat di Kantor Kalurahan Sumbergiri.







Di Kalurahan Petir dan Botodayakan disalurkan di Kapanewon Rongkop. Monggol, Krambilsawit, Pacarejo, Semin, Candirejo, Jatiayu, Ngawis, Bejiharjo akan disalurkan di masing-masing Kantor Kalurahan.
Pada hari Kamis (25/06/2020), penyaluran bantuan dikhususkan untuk Kalurahan di Kapanewon Wonosari. Untuk pembagiannya adalah di Kalurahan Gari dan Karangtengah di Kalurahan Gari; Mulo, Duwet, Wunung di Kalurahan Duwet; Selang, Baleharjo di Kalurahan Baleharjo; Pulutan dan Siraman di Kalurahan Siraman; sementara Kepek, Wonosari, Wareng, dan Piyaman di masing-masing Kalurahan.
Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gunungkidul, Heri Nugroho memaparkan, pihaknya terus melakukan pemantauan mengenai penyaluran bantuan 10,4 miliar rupiah dari APBD Gunungkidul. Pihaknya mewanti-wanti kepada para penerima bantuan agar menggunakan bantuan tersebut untuk pembelian bahan pokok.
“Jangan untuk pembelian barang yang sekiranya tidak penting misalnya saja paket data dan lainnya lah,” jelas dia.
Ia juga berharap penyaluran bantuan ini tepat sasaran. Dari Pemkab dan dewan juga turun langsung untuk pengawasan. Sejauh ini, memang ada sejumlah keluh kesah dari warga pasalnya ada sebagian yang beranggapan jika bantuan dari APBD ini akan berlanjut.
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum3 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib