Peristiwa
Tabrakan di Kepek, 2 Pelajar SMA Tewas
Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Dua pelajar asal Kapanewon Ponjong meninggal dunia usai mengalami kecelakaan tunggal di jalan Brigjen Katamso tepatnya di Padukuhan Kepek II, Kalurahan Kepek, Kapanewon Wonosari, Selasa (24/01/2023) dini hari. Satu orang meninggal dunia di lokasi kejadian dan satu orang meninggal di rumah sakit usai mendapatkan penanganan medis.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Gunungkidul, Iptu Darmadi mengatakan kecelakaan maut ini terjadi sekitar pukul 02.45 WIB. Saat ituz Bima Lorens Oktya Nugraha (18) warga Gedaren I, Kalurahan Sumbergiri, Kapanewon Ponjong mengendarai sepeda motor jenis Honda Scoopy nopol AB 4180 RP melaju dari arah Siyono menuju Wonosari.
Sesampaonya di lokasi kejadian, pemotor bermaksud mendahului kendaraan yang tidak diketahui identitasnya. Namun karena berjalan terlalu ke kiri, Bima yang saat itu berboncengan dengan Faif Arjuna Seta (17) warga Prampelan, Kalurahan Kenteng, Kapanewon Ponjong oleng dan tidak bisa mengendalikan laju kendaraanya.
“Pemotor menabrak bangunan yang ada di kiri jalan dan terjatuh,” papar Kanit Gakkum.
Benturan keras yang terjadi mengakibatkan keduanya terlepas dan terjatuh dari kendaraan. Akibaynya Bima mengalami pendarahan di bagian kepala dan tidak sadarkan diri, setelah dicek ternyata korban menghembuskan nafas terakhirnya di lokasi kejadian.
“Pengendara motor meninggal di lokasi kejadian. Sedangkan pembonceng (Faif) mengalami cidera kepala berat dan pendarahan hidung. Setibanya di rumah sakit penanganan dilakukan oleh pihak medis, namun nyawanya juga tidak tertolong,” ucapnya.
Pihak kepolisian sendiri telah melakukan penyelidikan terkait dengan laka maut tersebut. Sejumlah saksi telah dimintai keterangan, termasuk dengan barang bukti kecelakaan yang juga telah diamankan oleh petugas kepolisian.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Beri Sanksi ke ASN, Satu Diantaranya Dipecat
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Habiskan Anggaran 41 Miliar, Puluhan Titik Ruas Jalan Gunungkidul Diperbaiki
-
Politik2 minggu yang lalu
Sunaryanta -Ardi Sisir Basis Muhammadiyah
-
Olahraga22 jam yang lalu
PON XXI Aceh, PDBI Gunungkidul Sabet Juara Umum 2
-
Politik2 minggu yang lalu
Pecah Kongsi PKB-NU di Pilkada Gunungkidul, Ulama Kukuh Tetap Dukung Sunaryanta
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Kapasitas Mulai Penuh, Pemkab Gunungkidul Wacanakan Perluasan TPAS Wukirsari
-
Politik3 minggu yang lalu
Tim Sunaryanta-Ardi Dibentuk, Gabungkan Relawan dan Mesin Partai Langganan Pemenang Pilkada
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kecelakaan Tunggal, Sebuah Mobil Terpental Hingga Seberangi Sungai di Playen
-
Politik3 minggu yang lalu
Show Of Force Sunaryanta-Ardi, Lari ke KPU Bawa Ribuan Relawan
-
Olahraga24 jam yang lalu
Kejurkab Gunungkidul, Ganeksa Bhumikarta Rebut Gelar Juara Putra
-
Uncategorized4 hari yang lalu
Tertabrak Fortuner, Pemotor di Gunungkidul Terseret 20 Meter Hingga Tewas
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
Ratusan Kilometer Jalan Rusak, Pemerintah Usulkan Perubahan Status di Sejumlah Titik