Connect with us

Pemerintahan

Anggaran Ditarik, Ratusan Titik Gagal Dapat Program Penerangan Jalan

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Refocussing anggaran yang dilakukan oleh pemkab Gunungkidul untuk penanganan covid 19 beberapa waktu lalu membuat sejumlah program kegiatan sementara batal dilakukan. Salah satu program yang terkena dampak yakni pemasangan penerangan jalan umum di ratusan titik di wilayah Gunungkidul. Program ini pada akhirnya dibatalkan lantaran anggaran yang sebelumnya dialokasikan, dialihkan untuk penanganan wabah.

Kepala Bidang Penerangan Jalan Umum dan Perparkiran, Dinas Perhubungan Gunungkidul, Ely Siswanta memaparkan, berdasarkan rencana awal, pada tahun 2020 ini, pemerintah akan melakukan pengadaan dan pemasangan 150 unit lampu penerangan jalan umum. Belum proses pengadaan dilakukan, kemudian ada program refocusing anggaran. Pada akhirnya, anggaran untuk program ini ditarik sehingga program pengadaan LPJU ini tidak jadi terealisasi.

Berita Lainnya  Jual Beli Tanah dan Bangunan di Gunungkidul Menurun Selama Pandemi

“Penerangan jalan yang ada di perencanaan untuk PJU Tenaga Surya sebanyak 84 lampu. Kemudian PJU Listrik sebanyak 66 unit,” kata Ely Siswanta, Kamis (27/08/2020).

Dengan tidak terealisasinya program tersebut, maka ratusan titik ruas jalan kabupaten di Gunungkidul pun batal mendapatkan pemasangan LPJU. Adapun anggaran untuk PJU mulanya tersedia sekitar 2,5 miliar rupiah.

Pengusulan penambahan PJU di ruas jalan kabupaten di seluruh Gunungkidul nantinya akan dilakukan kembali pada tahun anggaran 2021 mendatang. Meski saat ini pemerintah sedang membahas APBD Perubahan, namun untuk program PJU ini sementara tidak diusulkan.

“Tahun 2021 mendatang kami usulkan lagi, itupun kalau anggarannya tersedia,” papar dia.

Lebih lanjut ia mengatakan, pemasangan PJU baru memang diutamakan jalur kabupaten yang belum terambah penerangan. Sedikit demi sedikit pemerintah rutin setiap tahun melakukan penambahan penerangan jalan. Mengingat letak geografis Gunungkidul masih banyak jalur kabupaten yang belum ada penerangan.

Berita Lainnya  Hajatan dan Pariwisata Akhirnya Tetap Diperbolehkan, Ini Syaratnya

“Refocusingnya tidak semua jadi masih ada sisa anggaran yang bisa digunakan untuk pemeliharaan, khususnya penerangan yang mati,” tambahnya.

Menurut dia, meski pemasangan PJU ranah kabupaten tidak terealisasi, namun dari pemerintah provinsi dan pusat pada beberapa titik telah dilakukan pemasangan.

“Informasinya ada pemasangan dari provinsi dan pusat. Tapi untuk jumlahnya belum ada laporan ke kami, yang pasti pemasangannya di jalur Provinsi dan Nasional,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 minggu yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata4 minggu yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata1 bulan yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Berita Terpopuler