Info Ringan
Tujuh Tips Lancar Bekerja Saat Puasa
Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Bekerja saja sudah melelahkan, ditambah dengan perut yang kosong pasti akan membuat susah fokus dan kurang produktif. Walaupun begitu, tetap saja berpuasa tidak boleh dijadikan alasan untuk melalaikan kewajiban Anda lainnya, termasuk bekerja seperti biasanya. Memang agak sulit, tapi namanya kewajiban tetap saja harus dijalankan dengan baik itu beribadah dan bekerja. Untuk itu, agar ibadah puasa lancar dan pekerjaan tetap bisa selesai tepat waktu, lakukan lah beberapa hal sederhana yang dikutip dari berbagai sumber ini.
1. Perhatikan Komposisi Makanan ketika Sahur
Pastikan Anda selalu menyertakan sayur dan buah-buahan ketika sahur untuk memenuhi kandungan vitamin yang dibutuhkan tubuh. Kurangi memakan makanan yang digoreng, boleh sekali-sekali tapi jangan sampai setiap hari. Cobalah untuk mencoba membuat makanan rebus seperti sayur ayam sop.
- Tidur yang Cukup
Anda harus tetap bisa tidur yang cukup walaupun terpotong waktu sahur. Anda bisa mengakalinya dengan tidur lebih awal dari jam tidur Anda biasanya dan coba untuk melakukan tidur siang sejenak ketika jam istirahat kantor.
- Perhatikan Asupan Air Putih
Air putih sangatlah penting untuk tubuh kita. Selain untuk menghindari tubuh dari dehidrasi, mineral pada air putih penting untuk menjaga kadar oksigen di otak yang memiliki efek pada daya konsentrasi kita ketika bekerja. Hindari mengonsumsi minuman manis dan dingin terlalu banyak ketika berbuka. Sekedarnya saja jika ingin meminum minuman manis yang dingin dan segar.
4.Mengurangi Aktivitas
Bekerja sudah menjadi kegiatan yang memakan banyak energi dan tentu saja bekerja adalah prioritas utama yang artinya usahakan untuk tidak menghabiskan banyak energi untuk hal lain sebelum bekerja. Ingat, untuk bisa fokus dan berkonsentrasi untuk waktu yang lama membutuhkan asupan energi yang banyak pula.
- Bekerja Seefektif Mungkin
Bekerja dibulan puasa bukan berarti porsi pekerjaan Anda berkurang. Justru dengan waktu yang sedikit karena cuti hari raya idul fitri yang cukup panjang Anda harus bisa menyelesaikan pekerjaan sebanyak yang Anda bisa demi liburan panjang yang tenang dan tanpa beban.
- Merencanakan Buka Puasa Bersama dengan Teman Kantor
Mengadakan buka puasa bersama dengan teman kantor bisa menaikan mood Anda jadinya Anda bisa sedikit lebih bersemangat ketika bekerja. Membicarakan hal-hal kecil menyenangkan seperti takjil, menu makanan dan tempat makan untuk buka puasa nanti dengan teman-teman kantor pasti akan membuat Anda menjadi lebih semangat dan mengingat ada yang dinantikan ketika setelah lelah bekerja selama berjam-jam.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
50 Kilometer Jalan Kabupaten di Gunungkidul Beralih Status
-
Olahraga2 minggu yang lalu
Mengenal Hamam Tejotioso, Pembalap Cilik Gunungkidul yang Mulai Ukir Prestasi
-
Pemerintahan6 hari yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
‘Modal Nekat’ Garapan Imam Darto, Sukses Kocok Perut Penonton Yogya
-
bisnis3 minggu yang lalu
Grafik Perjalanan Kereta Api Selesai Difinalisasi, Pemesanan Tiket KA Februari 2025 Mulai Dibuka Bertahap
-
Pendidikan4 minggu yang lalu
SMP Al Mujahidin Gunungkidul Dapat Predikat Sekolah Swasta Unggul Utama
-
Hukum2 minggu yang lalu
Kasus Penyalahgunaan Tanah Kas Desa, Lurah Sampang Ditahan
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
PMK Kembali Merebak di Gunungkidul, 43 Sapi Suspek Mati Mendadak
-
Pemerintahan2 hari yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Pendidikan5 hari yang lalu
SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Siap Melaju ke Tingkat Nasional Ajang OMBN 2025
-
bisnis4 minggu yang lalu
Akhirnya! Kopi Tuku Sapa Tetangga di Yogya
-
bisnis3 minggu yang lalu
Diproyeksi Ada Kenaikan 47 Ribu Penumpang Hari Ini, PT KAI Daop 6 Yogyakarta Himbau Penumpang Jaga Barang Bawaannya