Pemerintahan
Semburan Air Misterius di Semin Dapat Perhatian, Pemkab Akan Terjunkan Tim Peneliti Khusus




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Munculnya semburan air di lokasi gersang di wilayah Padukuhan Widoro Lor, Desa Bendung, Kecamatan Semin akan segera ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kabupaten Gunungkidul. Tim akan diterjunkan untuk meneliti lebih dalam terkait munculnya air tersebut. Hal itu dilakukan untuk menentukan langkah ke depan yang akan dilakukan. Besar harapan nantinya sumber air tersebut bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan air baik untuk konsumsi maupun pertanian.
Wakil Bupati Gunungkidul, Immawan Wahyudi menjelaskan bahwa pihaknya saat ini memang telah mendapat informasi terkait dengan kemunculan sumber air di wilayah Semin. Ke depan, ia akan memerintahkan OPD terkait untuk memastikan sumber air itu diteliti. Hal ini nantinya untuk mengetahui apakah sumber tersebut dapat digunakan secara permanen atau tidak.
“Perlu juga pemahaman teknis dengan menelitinya, apakah itu (semburan air) bisa bertahan lama ataukah itu hanya kebetulan,” ujar Immawan, Rabu (21/08/2019).
Immawan mengatakan, secara religius, semburan air ini adalah anugerah dari Tuhan karena sebelum selesai mengebor, air sudah menyembur dengan sendirinya. Untuk itu, pihaknya berkomitmen untuk segera melakukan penelitian agar nantinya dapat menentukan langkah yang akan diambil kedepan.
“Karena kalau fenomena seperti itu tidak segera diteliti bisa saja tiba-tiba airnya hilang dan ke depannya akan sulit untuk mengeluarkan lagi,” kata Immawan.




Oleh karena itu, ia akan berkoordinasi dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gunungkidul untuk mengirimkan tim khusus guna meneliti fenomena semburan air tersebut. Hal itu untuk memastikan semburan air di Dusun Widoro Lor dapat berlangsung secara permanen dan dapat dimanfaatkan oleh warga.
“Karena itu saya akan minta tolong Pak Sekda untuk segera kirim tenaga yang cukup mempuni untuk memahami fenomena itu. Karena kita ingin memanfaatkannya untuk kebutuhan air minum warga,” ucapnya.
Terkait kapan tim tersebut melakukan penelitian pada semburan air yang muncul di Dusun Widoro Lor, Immawan menyebut bahwa akan dilaksanakan dalam waktu dekat. Sebab saat ini masalah keberadaan air di Gunungkidul menjadi hal yang patut untuk diperhatikan.
“Ini saya akan segera telepon (Sekda Kabupaten Gunungkidul), karena penelitian ini penting untuk memastikan apakah itu (semburan air) hanya kebetulan atau memang karunia (dari Allah) yang bersifat permanen dan ke depannya dapat dimanfaatkan oleh warga,” pungkasnya.
Perlu diketahui, air dari yang diduga merupakan air bawah tanah itu muncul ketika Suyadi warga Padukuhan Garotan, Desa Bendung, Kecamatan Semin berniat untuk mengebor tanah di lahannya. Ia meminta bantuan jasa bor sumur untuk mendeteksi keberadaan air.
Senin (19/08/2019), pengeboran dilakukan sekitar pukul 10.00 WIB. Berjam-jam pengeboran dilakukan namun belum juga menunjukan adanya tanda-tanda kemunculan air. Baru sekitar pukul 16.00 WIB, ketika mereka beristirahat, air tiba-tiba muncul dari lokasi pengeboran.
Kemunculan air tersebut tentu saja menjadi keheranan tersendiri. Sebab, air bisa naik ke atas permukaan tanpa adanya pompa air.
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
BKPPD Gunungkidul Kembali Dalami Dugaan Perselingkuhan ASN
-
Sosial1 hari yang lalu
Bupati Gunungkidul Dikukuhan Sebagai Ketua Pengurus Daerah Keluarga Organisasi Tarung Derajat
-
Sosial1 minggu yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan3 hari yang lalu
Terkendala Aturan, Proses PAW 3 Lurah di Gunungkidul Belum Bisa Dilakukan
-
Info Ringan1 minggu yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Pecat 2 ASN Yang Terlibat Skandal Asusila
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Sosial2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Aliansi Jaga Demokrasi Bersama BEM DIY Demo Tuntut Adili Jokowi