Pariwisata
Upaya Dispar Bentuk Dimas Diajeng Jadi Promotor Wisata




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Kabupaten Gunungkidul menyimpan potensi besar di sektor pariwisata untuk dikembangkan. Saat ini, obyek-obyek wisata di Gunungkidul semakin dilirik sebagai destinasi wisata baru di Provinsi DIY. Hamparan garis pantai sepanjang 72 kilometer dan keindahan alam lainnya di Gunungkidul tak kalah dengan daerah lain. Maka tidak berlebihan jika Gunungkidul digadang-gadang menjadi destinasi wisata yang tak kalah dengan Bali.
Mengoptimalkan potensi yang ada maka Dinas Pariwisata Gunungkidul terus berupaya menyiapkan para Dimas Diajeng Gunungkidul untuk menjadi promotor pariwisata. Salah satu upaya yang dilakukan diantaranya pengenalan obyek wisata di wilayah Gunungkidul. Belum lama ini misalnya, Dinas bersama dimas diajeng Fam Trip yang dibiayai oleh Dana Keistimewaan.
Plt Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul, Harry Sukmono mengatakan, kegiatan Fam Trip dilaksanakan di sejumlah destinasi wisata unggulan Gunungkidul. Diantaranya Kalisuci Semanu, wisata Jeep dari Pantai Ngandong menuju Pantai Timang sekaligus mencoba wahana Gondola. Dari satu tempat ke tempat menggunakan jeep.
Pembangunan Jalan Jalur Lingkar Selatan (JJLS) disebutnya akan semakin memacu pertumbuhan pariwisata di Gunungkidul. Dengan meratanya pembangunan jalan yang semakin memudahkan wisatawan. Menurutnya akan berdampak pada meratanya pertumbuhan sektor pariwisata di Gunungkidul yang selama ini masih terkonsentrasi di zona selatan.
Dengan keindahan alam yang dimiliki, banyak yang berasumsi jika Gunungkidul layak disebut sebagai “the next Bali”. Menurutnya, sektor pariwisata di Gunungkidul dapat lebih berkembang lebih besar dibandingkan Bali karena memiliki keunikan tersendiri. Disebutnya jika Gunungkidul tetap dapat mempertahankan kearifan lokal masyarakat tanpa meniru sepenuhnya kemajuan pariwisata di Bali yang sebetulnya menjadi nilai jual pariwisata Gunungkidul.




“Kami juga mengajak para Dimas Diajeng mencoba paket wisata sisi utara seperti Desa Wisata Kampung Ngawen Gunungkidul,” kata Harry.
Harry menambahkan, kegiatan Fam Trip sendiri sebagai upaya pengenalan destinasi wisata kepada Dimas Diajeng Gunungkidul. Selain lebih mengenalkan daya tarik wisata kepada duta wisata Gunungkidul yang berfungsi sebagai promotor wisata Gunungkidul.
“Harapannya para Dimas Diajeng ini juga sekaligus mempromosikan destinasi wisata di Gunungkidul,” tandas dia.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan7 hari yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Mengapung di Telaga
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sleman City Hall Hadirkan Blooming Fortune dan Rangkaian Event Menarik Sambut Imlek 2025
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Belasan Wisatawan dari Mojokerto Terseret Ombak Pantai Drini
-
Sosial3 minggu yang lalu
Program MBG di Gunungkidul Masih Tunggu Kesiapan Dapur Pengolahan